KEKERASAN PADA REMAJA PEREMPUAN DALAM MASA PACARAN (Dating Violence) DI KOTA DENPASAR DALAM PERSPEKTIF ANALISIS INTERAKSI SIMBOLIK
DOI:
https://doi.org/10.38043/jids.v1i2.202Keywords:
kekerasan pada perempuan, masa pacaran, interaksi simbolik, remajaAbstract
ABSTRAK
Kekerasan dalam masa pacaran (dating violence) adalah perilaku atau tindakan seseorang yang dapat digolongkan sebagai tindakan kekerasan dalam percintaan atau pacaran bila salah satu pihak merasa terpaksa, tersinggung dan disakiti dengan apa yang telah dilakukan pasangannya dan yang menjadi korban kebanyakan adalah remaja perempuan.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor penyebab terjadinya tindak kekerasan yang dialami remaja dalam masa pacaran, untuk mengetahui bentuk-bentuk kekerasan yang dialami dan menganalisis kekerasan tersebut dalam persepktif interaksi simbolik. Hasil kesimpulan dalam penelitian ini adalah Kekerasan dalam masa pacaran ini merupakan sebuah sirklus yang dilakukan oleh para pelaku, dimana pelaku sering melihat perlakuan kasar dan mendapatkan perlakuan kasar dari keluarga, lingkungan sosial. Perlakuan kasar yang pelaku alami dalam hidupnya di maknai dan ditapsirkan sebagai hal yang biasa, begitu juga pada diri korban, bentuk kekerasan yang mereka alami adalah hal yang wajar karena pasangan mereka sangat mencintai sehingga sering mereka memaknai kekerasan sebagai hal yang biasa dan wajar.
Keynote : kekerasan pada perempuan, masa pacaran, interaksi simbolik, remaja